Jumat, 19 September 2008

Pelatihan Intel Platform Administration Technology


Hari Selasa, tanggal 23 September 2008, kampus SMK Negeri 7 Semarang menjadi tempat penyelengaraan Pelatihan Intel Platform Administration Technology (IPAT). Acara ini terselenggara atas kerjasama ICT Center Semarang, SMK Negeri 7 Semarang, dan Excellent Computer. Berkenan hadir menyampaikan paparan bapak Gita Surya Wijaya dari PT Intel Indonesia. Kegiatan tersebut diperuntukkan bagi kalangan guru/karyawan SD, SMP, SMA, dan SMK negeri/swasta di kota Semarang.

Tidak ada komentar: