Berjalan seiring dengan pelaksanaan Ujian Nasional Tahun 2012 bagi kelas XII semua kompetensi keahlian di Kampus Simpang Lima Semarang - SMK Negeri 7 (STM Pembangunan) Semarang, maka bagi siswa kelas X dan XI semua kompetensi keahlian dilaksanakan kegiatan dengan tajuk Kemah Bhakti Tahunan 2012. Kemah tahun ini dilaksanakan di bumi perkemahan Pramuka - Indraprastha yang berlokasi di Ampel, Boyolali. Acara dibuka oleh Muspika setempat dengan didampingi oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan - Drs. Imawan Budiyanto.
Kegiatan dilaksanakan dari tanggal 14 s.d. 17 April 2012. Kegiatan tersebut sebagai salah satu wujud pendidikan karakter di bidang Kerja Keras, Kreatif, Semangat Kebangsaan, Cinta Tanah Air, Bersahabat, Peduli Lingkungan, Peduli Sosial, dan Tanggung Jawab.
Selamat berkemah !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar