Hari Kamis tanggal 29 September 2011, salah satu siswa Kampus Simpang Lima Semarang - SMK Negeri 7 (STM Pembangunan) Semarang telah berhasil mengukir prestasi pada salah satu ajang bergengsi bagi siswa SMA - SMK. Pada event tersebut yang bertajuk Lomba Siswa Berprestasi SMA-SMK Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2011, siswa Iin Indah Istripah (Kelas XI TKJ 1) berhasil menduduki peringkat II kategori siswa terbaik putri kelompok SMK.
Kepada yang bersangkutan diberikan penghargaan secara langsung oleh Koordinator Dewan Juri berupa trophy, piagam penghargaan, dan uang pembinaan. SELAMAT dan SUKSES kepada mbak Iin, semoga dapat memacu untuk meningkatkan prestasi yang lebih baik lagi. Salah satu siswa TKJ (Teknik Komputer dan Jaringan) SMK Negeri 7 Semarang telah menunjukkan kemampuannya sebagai siswa yang Cerdas, memiliki Integritas, Andal, Mandiri, Inovatif, dan Kompeten (CIAMIK) dalam rangka mewujudkan Tiada Hari Tanpa Prestasi.
1 komentar:
waaah... ini yang dulu..
makasi pak hari.. :D
Posting Komentar